Buka Bersama, Kapolres Sumbawa Apresiasi Peran Wartawan Jaga Kamtibmas

    Buka Bersama, Kapolres Sumbawa Apresiasi Peran Wartawan Jaga Kamtibmas

    Sumbawa Besar, NTB - Kapolres Sumbawa AKBP  Esty Setyo Nugroho SIK menyampaikan terima kasih kepada pers dan wartawan  yang turut serta menjaga dan mendukung keamanan dan ketertiban (Kamtibmas) di Kabupaten Sumbawa.

    Hal ini disampaikan  Esty Setyo dalam kegiatan  buka puasa bersama dengan wartawan, Sabtu (23/4/22) sore.

    "Saya berterima kasih sekali sama rekan rekan pers. Pemberitaannya sangat mendukung dalam menjaga karena turut serta kamtibmas, " katanya.

    Pemberitaan yang disampaikan  selama ini sambungnya bukannya  memperuncing  konflik. Tapi  malah meredam konflik tersebut dengan menyaji pemberitaan  dari dua sisi. 

    "Menjaga  kamtibmas itu bukan hanya tugas polri Tapi  juga (tanggung jawab), pers."

    "Selaku Kapolres, saya berterima kasih. Peran media sangat luar biasa dalam  menjaga dan mendukung Kamtibmas, " pungkas Esty.  

    Turut hadir dibuka puasa bersama itu Wakapolres, Kompol Rafles P Girsang dan sejumlah kepala satuan. Sementara  dari pers dan media  hadir Ketua PWI, Zainuddin, Koordinator IJTI, Hendri Sumarto serta sejumlah pimpinan media cetak dan media online.(Adbravo)

    Sumbawa
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Polres Sumbawa Gelar Apel Gelar Pasukan...

    Artikel Berikutnya

    Jelang Arus Mudik Idul Fitri, Sat Lantas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Revolusi Penulisan Rilis Berita dengan Bantuan Artificial Intelligence (AI)
    Kapolres Sumbawa Barat Hadiri Pembukaan Taklimat Awal Audit Kinerja Itwasda Polda NTB tahap II T.A 2024
    Polri Bongkar Sindikat Judi Online yang Dikendalikan Warga Negara Asing, Perputaran Uang Capai Rp 685 M
    Forum Pemred SMSI Gelar Rapat Perdana, Bahas Program Strategis untuk Kemajuan Media Siber

    Ikuti Kami